Minggu, 29 Juni 2008

10 Gol Terbaik Euro 2008

Federasi Sepakbola Eropa (UEFA) merilis 10 gol terbaik yang terjadi selama Piala Eropa 2008 berlangsung. Sepuluh gol itu dihimpun mulai pertandingan penyisihan grup hingga partai semifinal. Berikut ini daftarnya:

Philip Lahm, pertandingan semifinal Jerman vs Turki
Partai Jerman melawan Turki berlangsung sangat dramatis. Jerman unggul 2-1 hingga menit ke-79, namun semangat pantang menyerah Turki membuat Semih Senturk menyamakan kedudukan jadi 2-2 di menit ke-86. Akhirnya staying power Jerman yang bicara. Bek kiri Philip Lahm yang tampil agresif merangsek pertahanan Turki. Menerima umpan dari Thomas Hitzlsperger, Lahm yang tinggal berhadapan dengan kiper Rustu Recber langsung menghujamkan bola ke gawang, 3-2 untuk Jerman

Roman Pavlyuchenko, pertandingan perempat final Rusia vs Belanda
Rusia tampil luar biasa ketika mengalahkan tim favorit Belanda. Striker Spartak Moskow Roman Pavlyuchenko dan gelandang Zenit St.Petersburg Andrei Arshavin sepanjang pertandingan menghadirkan ancaman di depan gawang Edwin van der Sar. Babak kedua berjalan 11 menit, Sergei Semak menerobos dari sisi kiri dan mengirimkan umpan mendatar ke mulut gawang, yang langsung disambar Pavlyuchenko tanpa mengontrol bola

Bastian Schweinsteiger, pertandingan perempat final Jerman vs Portugal
Usai mendapat kartu merah ketika Jerman dikalahkan Kroasia 1-2, Bastian Schweinsteiger sangat termotivasi menunjukkan kemampuan sebenarnya. Schweinsteiger pun bermain kesetanan di perempat final. Umpan silang datar dari Podolski langsung disambarnya untuk mencetak gol pertama Jerman.

Michael Ballack, pertandingan penyisihan Grup B, Jerman vs Austria
Piala Eropa 2008 jarang menghasilkan gol dari tendangan bebas langsung. Ketika gol terjadi lewat tendangan bebas, hasilnya begitu indah. Michael Ballack melepaskan tendangan keras yang tidak bisa ditahan kiper Austria Jurgen Macho. Jerman menang 1-0 dan lolos ke perempat final

Nihat Kahveci, pertandingan penyisihan Grup A, Turki vs Republik Ceko
Semangat pantang menyerang membawa Turki ke perempat final. Ketinggalan 2-0 dari Ceko, pasukan Fatih Terim ini bisa membalas dan bahkan menang 3-2. Gol Nihat Kahveci di menit-menit akhir menjadi penentu. Proses golnya juga indah, mendapat umpan terobosan dari Hamit Altintop, Nihat langsung melepaskan tendangan melengkung ke gawang Petr Cech.

Wesley Sneijder, pertandingan penyisihan Grup C, Belanda melawan Prancis
Belanda menang 4-1 atas Prancis. Gol keempat dari Wesley Sneijder adalah gabungan dari kemampuan skill individu dan kecermatan. Walau dikawal gelandang Prancis Jeremy Toulalan, Sneijder membalikkan badan serta melepaskan tendangan "gantung" yang tidak bisa Gregory Coupet

Robin van Persie, pertandingan penyisihan Grup C, Belanda melawan Prancis
Gol ini adalah hasil kreasi serangan balik yang apik. Umpan tumit Ruud van Nistelrooy diterima Arjen Robben yang langsung menerobos pertahanan Prancis. Umpan setengah lutut Robben, disambar Robin van Persie tanpa mengontrol bola.

Zlatan Ibrahimovic, pertandingan penyisihan Grup C, Swedia melawan Yunani
Setelah absen membuat gol bagi Swedia selama 32 bulan, Zlatan Ibrahimovic membuktikan kalau dirinya adalah salah satu striker terbaik di Eropa. Gol pertamanya ke gawang Yunani sangat berkelas. Kerjasama satu dua dengan Henrik Larsson diakhiri dengan tendangan efek ke gawang Antonis Nikopolidis membawa kemenangan bagi Swedia.

David Villa, pertandingan penyisihan Grup D, Spanyol melawan Rusia
David Villa menciptakan hatrick pertama di ajang Piala Eropa 2008. Salah golnya ke gawang Rusia tercipta lewat proses yang sangat baik. Dikepung tiga pemain Rusia, striker Valencia ini masih bisa melepaskan tembakan ke gawang Igon Akinfeev

Wesley Sneijder, pertandingan Grup C, Belanda melawan Italia
Umpan lambung Giovanni van Bronkhorst diarahkan ke tiang jauh gawang Gianluigi Buffon. Di saat sudah berdiri Dirk Kuyt yang langsung menyundul bola ke arah Wesley Snijder yang datang dari belakang. Tanpa kontrol, Sneijder melepaskan tendangan ke gawang Buffon, gol untuk Belanda

0 komentar:

Posting Komentar